Peluang bisnis via internet akhir akhir ini semakin berkembang karena semakin banyaknya pengguna internet di Indonesia. Bahkan perusahaan yang selama ini memasarkan produknya dengan menggunakan media elektronik (non
internet) dan media cetak mulai melirik adanya
peluang pasar bisnis di internet alias dunia maya. Dengan semakin berkembangnya teknologi yang mendukung internet diakses lebih cepat dan murah semakin mendorong pergeseran perdagangan. Bahkan di televisi pernah ditayangkan iklan produk elektronik (tv) yang terkoneksi internet. Hal tersebut mengindikasikan bahwa
peluang bisnis di internet terus berkembang dari hari ke hari.
Bagaimana Cara Mencari Peluang Bisnis Via Internet?
Cara termudah untuk mendapatkan informasi mengenai
peluang bisnis via internet adalah dengan datang ke mesin pencari di internet. Anda bisa datang ke mesin pencari yang popular seperti
google, yahoo, dan bing. Ketiga mesin pencari tersebut saat ini mendominasi pangsa pasar search engine dunia. Bahkan mungkin anda termasuk salah satu pengguna mesin pencari tersebut. Hayoo ngaku! Mesin pencari lain yang popular adalah baidu yang banyak digunakan di Negara Cina. Setelah anda datang di mesin pencari anda bisa mengetikkan kata kunci
peluang bisnis internet,
peluang bisnis online, bahkan dengan hanya mengetikkan
peluang bisnis saja akan ada puluhan, ratusan, bahkan ribuan website yang menyediakan informasi tentang
peluang bisnis via internet. Semakin spesifik kata kunci yang anda ketikkan semakin akurat informasi yang anda peroleh dengan catatan ada situs yang memuat informasi tersebut. Misalnya saja dengan menambahkan nama kota, nama produk dan kata tambahan lain. Contohnya adalah peluang bisnis online tanpa ribet, peluang bisnis online blakblakan,
peluang bisnis online oriflamme (nama produk), peluang bisnis di Indonesia, peluang bisnis di malang (nama kota), peluang bisnis di bali dan lain sebagainya.
Lalu Apa Saja Peluang Bisnis di Internet?
Peluang bisnis via internet pada dasarnya adalah menjual produk dan menjual jasa. Produk yang dijual dapat berupa produk sendiri dan produk orang lain. Bentuk atau wujud produk yang dijual via internet dapat berupa produk fisik dan
produk digital. Orang menjual produk fisik umumnya melalui toko online tengok saja
toko kosmetik herbal. Para internet marketer juga dapat berjualan produk dengan cara menjual produk orang lain (menjadi affiliate). Mereka menjadi bertindak sebagai penghubung antara produsen dan calon konsumen. Setiap produk yang terjual mereka akan mendapatkan fee yang cukup besar sekitar 1% hingga100% tergantung dengan penawaran yang diberikan oleh penyelenggara affiliate. Berikut adalah jenis-jenis program affiliate yang bisa Anda ikuti: pay per click, pay per sale, pay per lead, pay per download, pay per impression, pay per play, dan paid to click serta pay per read.
Selain menjual produk, para blogger juga bisa menawarkan jasa mereka kepada konsumennya. Seperti halnya pada peluang bisnis sebelumnya, bisnis jasa di dunia maya juga tidak mengharuskan pelaku usaha bertemu langsung dengan para konsumennya. Karena semua jasa yang diitawarkan juga bisa diberikan secara online. Misalnya saja seperti jasa pembuatan website, jasa penulisan artikel maupun copywriter, jasa penerjemah, jasa desainer iklan, membuka class mentoring, serta berbagai bisnis jasa lainnya yang biasanya dijalankan secara offline. Disarikan berbagai sumber seperti artikel mas Deni Wahyu dan forum detik.
Saya berharap artikel tentang
peluang bisnis via internet ini berguna bagi anda